TEMANGGUNG - Danramil 07/Wonoboyo kodim 0706/Temanggung Kapten Czi Sarwiyono memimpin langsung anggotanya melaksanakan kegiatan Karya Bhakti Semester I TA 2022 dengan melakukan pengecetan Musholla Al-Iklas yang terletak di Dusun Krajan RT 02 RW 01 Desa Bonjor Kecanatan Tretep Kabupaten Temanggung. Jumat (27/05/22).
Danramil 07/Wonoboyo Kapten Sarwiyono mengatakan bahwa kegiatan karya bhakti tersebut dilakukan bersama warga serta di bantu oleh perangkat Desa.
Baca juga:
Immanuel Macron VS Politisi Indonesia
|
"Kegiatan gotong royong melaksanakan pengecatan di mulai dari teras depan hingga seluruh bangunan Mushola Al-Ikhlas serta memperbaiki tempat wudhu yang sudah rusak atapnya akibat kayu yang sudah lapuk, "jelasnya
Baca juga:
Tony Rosyid: Gurihnya Dana Bansos
|
Dijelaskannya kegiatan Karya Bhakti ini adalah bentuk kepedulian TNI terhadap pembangunan infrastuktur ataupun sarana ibadah yang tujuannya untuk membantu masyarakat.
Lanjut Danramil, di samping menjadi bagian dari program pembinaan teritorial, juga dapat dijadikan sebagai bagian dari ladang ibadah bagi anggota Koramil 07/Wonoboyo yang ikut melaksanakan karya bhakti tersebut.
“Karya Bhakti ini merupakan salah satu wujud nyata pengabdian TNI untuk rakyat. Dengan membantu masyarakat memiliki tempat ibadah yang nyaman dan bersih serta menjaga kemanunggalan TNI bersama rakyat", tegasnya.
Redaktur : Jonathan/Pendim 0706